Skip to main content
x
teknologi
Foto bersama setelah pembukaan Workshop Wartawan

Gelar Workshop Wartawan, BPS Harap Media Berikan Informasi Kredibel

Wartaprima.com -  Untuk memperingati Hari Statistik Nasional (HSN) yang jatuh pada tanggal 26 September 2019, Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bengkulu menggelar Workshop Wartawan menuju Indonesia maju dengan SDM dan data IRIO (Internal Regional Input Output) berkualitas di Grage Hotel Bengkulu, Selasa (24/09/19).

Workshop yang berlangsung selama 2 hari ini menghadirkan narasumber dari BPS RI yakni, Kasubit Statistik Edi Setiawan, Kabid Statistik BPS Bengkulu, Budi Kurniawan dan diikuti oleh sejumlah wartawan Bengkulu.

Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Dia Anugera Kuswardani sekaligus membuka acara secara resmi mengatakan, kegiatan workshop ini merupakan upaya pihaknya untuk menyampaikan penjelasan kepada media tentang penulisan data dari pihak BPS. Ia juga mengatakan workshop dilakukan dalam rangka memberikan wawasan kepada wartawan terhadap data statistik. Dia berharap media dapat menyampaikan data BPS secara lebih detail dan kredibel

Dikatakannya selama ini, hubungan antara media massa dengan BPS sudah berjalan dengan baik, sehingga mudah untuk mendapatkan data tentang masalah ekonomi maupun inflasi.

Diujarkannya, yang menjadi tugas pokok BPS dalam penyampaian data statistik hanya statistik dasar sesuai dengan UU No 16 Tahun 1997. Ia juga mengatakan pada tahun 2020 BPS akan digelar sensus penduduk online.

Ia juga mengatakan bahwa kinerja BPS juga diawasi oleh Forum Masyarakat Statistik (FMS) yang akan berkerja me-review berbagai hal terkait dengan latar belakang, proses, sampai data itu dihasilkan. "Jadi titik berat FMS lebih pada aspek integritas BPSdalam menghasilkan data yang selama ini makin luas diminati para pengguna data, baik kalangan pemerintah maupun swasta," ujarnya. 

Lanjutnya, melalui acara ini, ia berharap awak media lebih memahami lagi bagaimana cara membaca data BPS, seperti angka kemiskinan, produksi padi, neraca perdagangan, dan data-data ekonomi lainnya.

"Saya berharap untuk masalah pelaporan dan penggunaan data dari BPS bisa lebih mantap lagi, dilaksanakan workshop ini untuk menambah pengetahuan dan memudahkan wartawan dalam cara membaca data yang benar yang diberikan oleh BPS," ujarnya. (**)

  • Total Visitors: 6074840