Skip to main content
x
Politik
Yogi bersama Giring

PSI Bengkulu Punya Ketua Baru, Siap Mendulang Kursi Pileh 2024

Bengkulu - Bung Yogi resmi memimpin Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Bengkulu. Sosok muda berlatar belakang pengusaha ini, berjanji akan membesarkan PSI di Bengkulu. 

"Alhamdulillah saya dipercaya memimpin PSI Bengkulu. Dengan kepercayaan ini, saya mohon doa restu kepada para pendahulu partai yang telah lebih dulu merintis dan membesarkan PSI di Bengkulu. Saya juga pamit kepada seluruh kader dan simpatisan yang sebelumnya turut menyumbangkan suara bagi PSI di Pemilu Legislatif 2019 lalu," ungkap Yogi kepada wartawan, Rabu (14/4/2021).

Yogi mengatakan, pengalaman PSI di Pileg 2019 lalu menjadi  pelajaran untuk berbenah kedepannya menghadapi Pileg 2024. 

Yogi optimis, partai yang didominasi kaum muda ini mampu meraih simpati masyarakat di Pileg 2024 nanti. Sebagai partai yang mampu membuktikan kader-kadernya kritis dalam sosial kontrol, PSI akan semakin besar karena akan menjadi bagian dari masyarakat sebagai penyalur aspirasi.

"PSI telah memiliki ruang dihati masyarakat Indonesia, dan ruang-ruang ini akan selalu kita isi untuk bersinergi dengan masyarakat. Sebagaimana kita ketahui, dari beberapa survei, PSI menjadi partai yang diperhitungkan di kancah nasional," ungkap Yogi.

Dibawah kepemimpinannya, PSI Bengkulu akan kembali berkibar bersama kaum muda yang enerjik dan progresif.

"Saya mengajak seluruh kader untuk bangkit bersatu, berjuang meraih kemenangan yang tertunda. Saya juga mohon dukungan dari seluruh masyarakat di Bengkulu, semoga PSI di Pileg 2024 mendapat ruang dihati masyarakat Bengkulu," pungkas Yogi.

  • Total Visitors: 6065645